Monday, May 30, 2022

Sempro, Hasil, Tesis Offline

Tadi ketua prodi mengirim foto di grup prodi Magister Ilmu Ekonomi. Foto itu berisi gambar saat mereka sedang menguji seorang mahasiswi. Di atas meja mereka berbaris aneka makanan. Tidak ada caption di dalam foto itu. Namun maknanya jelas(bagi yang bisa menangkap) bahwa mulai hari ini sempro,hasil dan ujian tutup sudah dilakukan secara offline. Sekaligus menandakan berakhirnya era ujian secara online.
Ini berita baik sekaligus berita buruk. Berita baiknya covid19 akan segera berakhir. Tidak akan ada lagi pembatasan. Kehidupan akan masuk ke dalam fase New Normal.  Kita bisa berinteraksi langsung satu dengan lain. Biaya kuota dan zoom meet berkurang. Kabar buruknya biaya ujian akan bertambah, tidak bisa dilakukan jarak jauh bagi yang sedang berada di luar daerah, tidak bisa disaksikan secara online lagi. 
Saya rasa tidak akan lama lagi aktivitas perkuliahan akan offline. Diawali dari ujian apabila tidak ada kendala. Itu yang diharapkan. Supaya ada rasa keadilan baik bagi mahasiswa maupun dosen. 

Sekedar info, sejak konflik Rusia-Ukraina covid19 di seluruh dunia tiba" hilang. Kegiatan pembatasan dihapus . Termasuk juga di negara kita dan sampai di kampus pasca uho. Terlihat memang covid 19 sebuah rekayasa. Namun kita tidak perlu membahasnya karena dari munculnya virus ini sudah banyak yang membahasnya. 
Baca Selengkapnya ...